Selamat Datang

Assalamu'alaikum. Wr. Wb. Salam Sejahtera untuk semua pengunjung Blog yang sederhana ini, semoga komen yang konstruktif selalu dapat anda berikan demi kemajuanku di masa mendatang & semoga segala kebaikan Alloh swt. senantiasa menyertai kita. Amin.Wassalamu'alaikum. Wr. Wb.

Senin, 08 Juni 2009

My 4th Assignment

Jawaban Tugas 4

Jawaban Tugas ke-empat.

Nama : Eri Kurniawan

NIM : KA 090043

Tugas:

1. Daftar kegiatan-kegiatan bisnis dari objek PA Anda (sesuai tugas masing-masing anggota kelompok PA)

2. Diagram level konteks

3. Diagram level 0

Jawaban:

1. Daftar kegiatan-kegiatan bisnis dari objek PA Anda (sesuai tugas masing-masing anggota kelompok PA):

Berikut ini adalah daftar kegiatan bisnis dari objek Proyek Akhir yang saya ambil yaitu pada Toko Aquamas II. Sesuai dengan bidang yang saya ambil pada objek penelitian Proyek Akhir yaitu bagian Persediaan Barang Dagangan (Inventory). Sebagai berikut:

a. Toko Aquamas II memesan barang kepada para pemasok resmi langganannya.

b. Pada saat barang pesanan datang, barang dicatat kedalam kartu persediaan termasuk biaya-biaya yang telah dikeluarkan untuk memperoleh barang tersebut untuk dapat menentukan Harga Pokok Pembeliannya.

c. Toko Aquamas II mencatat transaksi tersebut ke dalam jurnal.

d. Toko Aquamas II memasukkan data persediaan barang dengan metode yang telah digunakan sebelumnya.

e. Mengelompokkan jenis barang, hal ini dikarenakan jenis barang yang dibeli tidak hanya terdiri dari satu jenis saja. Oleh sebab itu, barang harus dikelompokkan menurut jenis, merk dan harganya.

f. Setelah dikelompokkan, dalam pengelompokkan tersebut terdapat detail barang yang menjelskan barang secara detail.

g. Pencatatan ini tidak hanya dilakukan terhadap barang yang utuh/siap jual saja, melainkan juga terhadap barang yang rusak. Hal ini perlu dilakukan untuk mengetahui seberapa besar kerugian yang bisa ditimbulkan oleh kerusakan barang baik kerusakan pada saat pengiriman ataupun selama dalam gudang Toko Aquamas II.

h. Melakukan pencatatan terhadap saldo barang yang diakibatkan ole pengurangan ataupun penambahan barang dari pembelian maupun penjualan barang, serta penyisihan barang yang rusak.

i. Transaksi-transaksi/kejadian tersebut dilaksanakan secara rutin didalam pelaksanaan operasional perusahaan.

Gambaran diagram kejadian di atas kurang lebih sebagai berikut:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar